Posts

Showing posts from December 8, 2019

Pengadilan Dollar

Penguatan dollar terhadap rupiah di Indonesia akan terus diperbincangkan dengan hangat. Mulai dari tingkat akademisi, pengamat ekonomi sampai aktivis. Rakyat hanya jadi penonton dan terkadang diselingi keluhan akan tingginya harga kebutuhan pokok. Karena dollar sangat berpengaruh terutama harga elektronik dan barang berat lainnya. Pemerintah akan sering mengambil kebijakan nyata dan pilihan terbaik untuk mengantisipasi terjadinya krisis moneter seperti 1998 silam. Trend dollar semakin merajalela di negeri seribu alasan. Dollar telah menghipnotis berbagai kalangan tertutama para pejabat, hakim dan koruptor kelas kakap. Kertas selembar inipun kemudian disulap untuk meloloskan mega proyek, menyuap hakim dan berbagai perilaku terselubung lainnya. Sehingga terkadang dollar menjadikan pejabat tersandung operasi tangkap tangan (OTT) oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Berbagai pejabat telah terjerat kasus dollar dan rupiah dari zaman dahulu sampai zaman milenial. Bahkan merek