Posts

Showing posts from June 14, 2020

Korupsi Menodai Perjalanan Kehidupan Berbangsa dan Bernegara

Image
Korupsi dari bahasa latin: corruptio dari kata kerja corrumpere  yang bermakna busuk, (rusak, menggoyahkan, memutarbalik, menyogok atau rasuah adalah tindakan pejabat publik, baik politisi maupun pegawai negeri, serta pihak lain yang terlibat dalam tindakan itu yang secara tidak wajar dan tidak legal menyalahgunakan kepercayaan publik yang dikuasakan kepada mereka untuk mendapatkan keuntungan sepihak. Dalam arti yang luas, korupsi atau korupsi politis adalah penyalahgunaan jabatan resmi untuk keuntungan pribadi. Dari pengertian diatas sangat jelas tergambar dan terpampang bahwa korupsi merupakan suatu tindakan yang sangat tercela dan merugikan banyak orang. Korupsi yang sudah mengakar di Indonesia nampaknya semakin menjadi-jadi bahkan melebihi penyakit kronis. Dengan menjamur korupsi dari Sabang sampai Marauke telah meruntuhkan nilai-nilai dan cita-cita proklamasi. Cita-Cita Proklamasi Setiap tahun terutama 17 agustus dan 10 November selalu dihiasi dengan berbagai seremoni dan kegiatan

Menikmati Surga Beras Basah ditengah Lautan Bontang

Image
#001Cerita Traveling di Kota Taman Kalimantan dikenal dengan sebutan Borneo. Selain memiliki limpahan kekayaan alam terutama minyak bumi, batu bara dan gas juga terdapat tempat wisata yang menarik. Sebut saja salah satunya Kota Bontang. Kota kecil dengan tagline Kota Taman ini tepatnya berada di Propinsi Kalimantan Timur.  Kota Taman nan kecil tersebut bisa disebut juga sebagai kota industri. Karena Selain sebagai tempat pabrik pupuk kaltim juga terdapat gas dengan kualitas ekspor, Badak LNG dan dibangun kilang minyak terbesar katanya di Indonesia.  Ada banyak cerita yang dapat dibagikan kepada netizen setelah berkunjung ke Bontang. Sebagai kota industri tentunya biaya hidup di kota lumayan besar. Anda akan dapati keramahan penduduknya yang beraneka ragam suku, agama, budaya dan adat istiadat. Ketika berkunjung ke pemukiman warga di dekat pupuk kaltim, maka jangan heran ketika berhembus bau amoniak seperti pupuk urea. Dan di sini juga rumah-rumah telah dialiri gas untuk memasak sehingg